Primbon Kejawen : Suntingan Teks Disertai Analisis Wujud Budaya Spiritual Jawa
Objek yang digunakan pada penelitian ini adalah teks Primbon Kejawen. Sumber data yang penelitian ini adalah naskah Primbon yang merupakan koleksi pribadi Bapak Hadi Oetomo yang tersimpan di Jl. Embong Pertiwi 2 Surabaya. Penelitian ini bertujuan untuk menyunting serta menganalisis isi teks Primbon...
Saved in:
Summary: | Objek yang digunakan pada penelitian ini adalah teks Primbon Kejawen. Sumber data yang penelitian ini adalah naskah Primbon yang merupakan koleksi pribadi Bapak Hadi Oetomo yang tersimpan di Jl. Embong Pertiwi 2 Surabaya. Penelitian ini bertujuan untuk menyunting serta menganalisis isi teks Primbon Kejawen. Penelitian ini menggunakan beberapa metode, yang pertama adalah metode penelitian filologi yaitu suntingan teks dan terjemahan, yang kedua adalah metode analisis data. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian naskah tunggal. Metode naskah tunggal yang dipilih yaitu metode diplomatik. Metode diplomatik bertujuan untuk mendapatkan keaslian naskah berdasarkan informasi yang ada di dalam naskah tersebut. Metode yang penelitian yang digunakan meliputi metode penelitian naskah oleh Hermansoemantri, serta ilmu bantu sastra. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori filologi dan teori semiotika dari Charles S. Peirce. Teori filologi dipakai untuk mencari data filologis sedangkan teori semiotika digunakan untuk menganalisis isi. Dalam penelitian ini tidak hanya menghasilkan suntingan teks yang representative tetapi juga menghasilkan analisis wujud budaya spiritual Jawa. |
---|