UPAYA PROMOSI DESA WISATA ( Studi Deskriptif Tentang Upaya Promosi Advertising Desa Wisata Boon Pring Kecamatan Turen Kabupaten Malang)

Desa wisata yaitu kawasan pedesaan yang memiliki beberapa karakteristik khusus yang layak serta ditunjang dengan aksesibilitas dan amenitas untuk menjadi daerah tujuan wisata. Desa wisata merupakan suatu bentuk integrasi antara atraksi, akomodasi dan fasilitas pendukung yang disajikan dalam suatu...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Dyah Ayu Rukmidewi, 071310213048
Format: Other NonPeerReviewed
Language:Indonesian
Indonesian
Published: Fakultas Vokasi 2017
Subjects:
Online Access:http://repository.unair.ac.id/60817/1/KKB%20KK%20FV.PW.12-17%20Ruk%20u%20%20ABSTRACT.pdf
http://repository.unair.ac.id/60817/2/KKB%20KK%20FV.PW.12-17%20Ruk%20u%20TUGAS%20AKHIR.pdf
http://repository.unair.ac.id/60817/
http://lib.unair.ac.id
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Institution: Universitas Airlangga
Language: Indonesian
Indonesian
Description
Summary:Desa wisata yaitu kawasan pedesaan yang memiliki beberapa karakteristik khusus yang layak serta ditunjang dengan aksesibilitas dan amenitas untuk menjadi daerah tujuan wisata. Desa wisata merupakan suatu bentuk integrasi antara atraksi, akomodasi dan fasilitas pendukung yang disajikan dalam suatu struktur kehidupan masyarakat yang menyatu dengan tata cara dan tradisi yang berlaku. Adapun tujuan penelitian ini adalah memberikan gambaran tentang upayaupaya yang dilakukan oleh pengurus Desa Wisata Boon Pring Sanankerto Kecamatan Turen Kabupaten dalam mempromosikan dan mengembangkan Desa Wisata Boon Pring agar dapat menjaga lingkungan Desa Wisata Boon Pring serta meningkatkan kualitas kawasan Boon Pring Andeman Sanankerto Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan menetapkan informan untuk memperoleh jawaban atas permasalahan yang diangkat. Tekhnik pengumpulan data yang digunakan adalah tekhnik wawancara mendalam dengan menggunakan pedoman wawancara, observasi, dan penggunaan bahan dokumen. Hasil penelitian menunjukan bahwa upaya yang dilakukan oleh pengurus Desa Wisata Boon Pring dalam meningkatkan kunjungan wisatawan di kawasan Desa Wisata Boon Pring Sanankerto dengan menggunakan media cetak, siaran televisi, media sosial dan blog sertadengan penyelenggaraan event, akan tetapi masih ada satu kekurangan yaitu aksesibilitas serta sarana prasarana yang belum dikelola dengan maksimal serta masih terus membutuhkan perbaikan guna menunjang kegiatan promosi yang dilakukan di Desa Wisata Bon Pring Sanankerto.