EFEK EKSTRAK ETANOL SAMBILOTO TERHADAP PERLEMAKAN HATI, KADAR SGOT/ SGPT DAN PROFIL LIPID TIKUS PUTIH YANG DIPAPAR DIET TINGGI LEMAK

Menganalisis pengaruh pemberian ekstrak etanol sambiloto (Andrographis paniculata) terhadap persentase perlemakan hati, kadar serum glutamic oxaloacetic transaminase (SGOT)/ serum glutamic pyruvic transaminase (SGPT) dan profil lipid tikus Wistar jantan yang dipapar diet tinggi lemak. Metode : R...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: FX HIMAWAN HARYANTO JONG, NIM011414153013
Format: Theses and Dissertations NonPeerReviewed
Language:English
English
Published: 2017
Subjects:
Online Access:http://repository.unair.ac.id/61136/1/abstrak.pdf
http://repository.unair.ac.id/61136/2/Tesis.compressed.pdf
http://repository.unair.ac.id/61136/
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Institution: Universitas Airlangga
Language: English
English
Description
Summary:Menganalisis pengaruh pemberian ekstrak etanol sambiloto (Andrographis paniculata) terhadap persentase perlemakan hati, kadar serum glutamic oxaloacetic transaminase (SGOT)/ serum glutamic pyruvic transaminase (SGPT) dan profil lipid tikus Wistar jantan yang dipapar diet tinggi lemak. Metode : Rancangan penelitian adalah the randomised post test only control group design. Total besar sampel adalah 50 ekor tikus putih Rattus norvegicus strain Wistar jantan yang terbagi secara acak dalam 5 kelompok (randomisasi). Uji normalitas yang digunakan adalah uji Kolmogorov Smirnov ( = 0,05). Uji homogenitas yang digunakan adalah uji Levene ( = 0,05). Uji beda dengan menggunakan uji Anova (analysis of variance) ( = 0,05) atau uji Brown- Forsythe ( = 0,05). Uji korelasi yang digunakan adalah uji Pearson ( = 0,05). Hasil : Pemberian ekstrak etanol sambiloto dengan dosis 100, 200 dan 400 miligram/ kilogram berat badan dapat menurunkan persentase perlemakan hati (r = -0,950), kadar SGOT (r = -0,964)/ SGPT (r = -0,917) dan kadar kolesterol total (r = -0,923)/ TG (trigliserida) (r = -0,973)/ LDL (low-density lipoprotein) (r = - 0,960) serta meningkatkan kadar HDL (high-density lipoprotein) (r = 0,956) tikus putih yang dipapar diet tinggi lemak Simpulan : Peningkatan dosis ekstrak etanol sambiloto dapat menurunkan persentase perlemakan hati, kadar SGOT/ SGPT dan kadar kolesterol total/ TG/ LDL serta meningkatkan kadar HDL tikus putih yang dipapar diet tinggi lemak