DAMPAK KRISIS GLOBAL, PERILAKU AKUISISI DAN KINERJA PERUSAHAAN : STUDI PADA PERUSAHAAN TERBUKA YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2007-2010

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis perilaku akuisisi perusahaan pada masa krisis global, serta bertujuan untuk memahami dampak dari perilaku akuisisi terhadap kinerja jangka pendek perusahaan selama periode sebelum krisis dan selama masa krisis. Penelitian ini mengamati 99...

全面介紹

Saved in:
書目詳細資料
主要作者: HERNIO BAYUAJI HUTOMO, 041611223024
格式: Theses and Dissertations NonPeerReviewed
語言:Indonesian
Indonesian
出版: 2018
主題:
在線閱讀:http://repository.unair.ac.id/75803/1/ABSTRAK.pdf
http://repository.unair.ac.id/75803/2/B%20271-18%20Hut%20d.pdf
http://repository.unair.ac.id/75803/
http://lib.unair.ac.id
標簽: 添加標簽
沒有標簽, 成為第一個標記此記錄!
機構: Universitas Airlangga
語言: Indonesian
Indonesian
實物特徵
總結:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis perilaku akuisisi perusahaan pada masa krisis global, serta bertujuan untuk memahami dampak dari perilaku akuisisi terhadap kinerja jangka pendek perusahaan selama periode sebelum krisis dan selama masa krisis. Penelitian ini mengamati 99 tindakan akuisisi yang dilakukan oleh perusahaan terbuka di Indonesia pada periode 2007 s.d. 2010. Model analisis pertama dan kedua diuji menggunakan regresi logistik dengan variabel terikat yang bersifat dikotomi yaitu akuisisi sektor sejenis dan akuisisi domestik. Variabel bebas pada model analisis pertama dan kedua berupa variabel dummy yaitu perusahaan yang melakukan akuisisi pada masa krisis vs sebelum krisis. Model analisis ketiga dan keempat diuji menggunakan regresi linier berganda dengan variabel terikat kinerja perusahaan yang diukur dengan ROE dan Tobin’s Q. Variabel bebas pada model analisis ketiga dan keempat berupa variabel dummy yaitu akuisisi lintas sektor (diversifikasi) dan akuisisi lintas negara. Hasil penelitian secara signifikan menunjukkan bahwa perusahaan yang melakukan akuisisi pada masa krisis cenderung melakukan akuisisi pada sektor sejenis dibandingkan akuisisi lintas sektor (diversifikasi). Akan tetapi, tidak terdapat pengaruh signifikan antara akuisisi pada masa krisis dengan keputusan untuk melakukan akuisisi di pasar domestik vs lintas negara. Perusahaan yang melakukan akuisisi lintas sektor pada periode sebelum krisis tidak memengaruhi kinerja perusahaan namun akuisisi lintas sektor akan meningkatkan kinerja perusahaan apabila dilakukan pada periode krisis. Perusahaan yang melakukan akuisisi lintas negara pada periode sebelum krisis tidak memengaruhi kinerja perusahaan namun akuisisi lintas negara yang dilakukan pada periode krisis akan menurunkan kinerja akuntansi dan secara bersamaan akan meningkatkan kinerja pasar perusahaan.