ORGANIZATION CAPITAL DAN FIRM LIFE CYCLE

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara organization capital dengan siklus hidup perusahaan (firm life cycle). Sampel yang digunakan adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2017, dengan total observasi 580 data dari 116 perusahaan dan menggu...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: NOVIANTY RIZKA KHUSNULIYAH, 041511233122
Format: Theses and Dissertations NonPeerReviewed
Language:Indonesian
Indonesian
Published: 2018
Subjects:
Online Access:http://repository.unair.ac.id/80568/1/Abstrak%2052%2019%20Khu%20o.pdf
http://repository.unair.ac.id/80568/2/Fulltext%2052%2019%20Khu%20o.pdf
http://repository.unair.ac.id/80568/
http://lib.unair.ac.id
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Institution: Universitas Airlangga
Language: Indonesian
Indonesian
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara organization capital dengan siklus hidup perusahaan (firm life cycle). Sampel yang digunakan adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2017, dengan total observasi 580 data dari 116 perusahaan dan menggunakan metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan variabel independen organization capital yang diproksikan dengan OC/TA dan variabel dependen siklus hidup perusahaan (firm life cycle) yang diproksikan dengan dummy klasifikasi siklus hidup berdasarkan cashflow, retained earnings to total assets, dan retained earnings to total equity. Selain itu, variabel kontrol yang digunakan adalah ukuran perusahaan, market-to-book ratio, leverage, return on equity, pertumbuhan penjualan perusahaan, capital expenditure, dan asset turnover ratio. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi logistik multinomial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa organization capital berpengaruh signifikan terhadap siklus hidup perusahaan (firm life cycle), di mana perusahaan dengan organization capital tinggi berada pada tahap introduction dan decline, sedangkan perusahaan dengan organization capital rendah berada pada tahap growth dan mature.