Pengaruh Pemberian Platelet Rich Plasma (Prp) Terhadap Diferensiasi Adipose-Derived Mesenchymal Stem Cell (Amscs) Menjadi Sel Kardiomiosit

Latar Belakang : Pasien paska infark miokard disertai gagal jantung akan berkembang menjadi kardiomiopati iskemik bila tidak mendapat terapi yang adjuvant. Meskipun berbagai tindakan telah diterapkan pada praktek klinis dan mencapai efek kuratif, prognosis yang buruk dan bersifat irreversible masih...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Arifta Devi Anggraeni
Format: Theses and Dissertations NonPeerReviewed
Language:Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Published: 2019
Subjects:
Online Access:http://repository.unair.ac.id/96614/1/1.%20HALAMAN%20JUDUL.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/2/2.%20ABSTRAK.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/3/3.%20DAFTAR%20ISI.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/4/4.%20BAB%20I%20PENDAHULUAN.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/5/5.%20BAB%20II%20TINJAUAN%20KEPUSTAKAAN.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/6/6.%20BAB%20III%20KERANGKA%20KONSEPTUAL.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/7/7.%20BAB%20IV%20MATERI%20DAN%20METODE%20PENELITIAN.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/8/8.%20BAB%20V%20HASIL%20PENELITIAN.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/9/9.%20BAB%20VI%20PEMBAHASAN.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/10/10.%20BAB%20VII%20KESIMPULAN%20DAN%20SARAN.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/11/11.%20DAFTAR%20PUSTAKA.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/12/12.%20LAMPIRAN.pdf
http://repository.unair.ac.id/96614/
http://lib.unair.ac.id
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Institution: Universitas Airlangga
Language: Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Description
Summary:Latar Belakang : Pasien paska infark miokard disertai gagal jantung akan berkembang menjadi kardiomiopati iskemik bila tidak mendapat terapi yang adjuvant. Meskipun berbagai tindakan telah diterapkan pada praktek klinis dan mencapai efek kuratif, prognosis yang buruk dan bersifat irreversible masih dilaporkan di negara berkembang. Tantangan terapi saat ini adalah ketidakmampuan jantung untuk melakukan self-regeneration. Kardiomiopati iskemik merupakan keadaan yang cocok untuk menjadi target terapi stem cell. Adipocyte-derived mesenchymal stem cells (AMSCs) sebagai sumber stem cell memiliki potensi yang sama dengan bone marrow-derived MSCs (BMSCs). Platelet-rich plasma (PRP) merupakan gel platelet autologous kaya akan faktor pertumbuhan yang mempunyai efek regulator terhadap MSCs. Sehingga dapat dikatakan PRP dapat meningkatkan proses diferensiasi menjadi sel kardiomiosit. Tujuan : Untuk menganalisis pengaruh pemberian PRP terhadap diferensiasi AMSCs menjadi sel kardiomiosit serta membandingkang dengan kelompok tanpa pemberian PRP. Metode : Penelitian ini merupakan true experimental randomized post-test design study. Sel AMSCs diisolasi dari jaringan adiposa dan dikultur hingga pasase 4. Karakteristik AMSCs dinilai secara flowcytometry pada CD 34-, 45-, dan CD 105+. Sampel kemudian dibagi menjadi 3 kelompok yaitu kelompok negatif (α- MEM), kontrol positif (madium diferensiasi), dan perlakuan (PRP). Penilaian ekspresi marker GATA-4 dilakukan secara Flow Cytometry pada hari ke-5 dan cTnT dilakukan secara imunositokimia pada hari-10 untuk mengetahui keberhasilan diferensiasi menjadi sel kardiomiosit. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji T-test dan One Way Anova pada data yang terdistribusi normal menggunakan uji Shapiro Wilk. Hasil : Flow Cytometry pada ekspresi GATA-4 menunjukkan peningkatan yang bermakna pada kelompok PRP dibandingkan kelompok kontrol negatif dan kontrol positif (67.04 ± 4.49 vs 58.15 ± 1.23 p<0.05; 67.04 ± 4.49 vs 52.96 ± 2.02 p<0.05). Hal ini didukung dengan hasil imunositokimia pada ekspresi troponin menunjukkan peningkatan yang bermakna pada kelompok PRP dibandingkan kelompok kontrol negatif dan kontrol positif (38.13 ± 5.2 vs 10.73 ± 2.39 p<0.05; 38.13 ± 5.2 vs 26.00 ± 0.4 p<0.05). Hal ini sesuai dengan hipotesis penelitian yang menyatakan terdapat pengaruh pemberian PRP terhadap diferensiasi AMSCs menjadi sel kardiomiosit. Kesimpulan : Pemberian PRP pada kultur AMSCs secara signifikan meningkatkan diferensiasi menjadi sel kardiomiosit dengan ekspresi GATA-4 dan cTnT.