Migrasi Asal Brebes Sebagai Penjual Jajanan Keliling Di Desa Denanyar Kecamatan Jombang

Masyarakat pedesaan saat ini banyak yang melakukan migrasi ke luar kota atau pergi merantau ke desa lain. Hal ini dilakukan karena masyarakat ingin mencari pekerjaan yang mereka inginkan. Salah satu jalan alternatif yang mereka pilih yaitu dengan menjadi seorang pedagang keliling, karena untuk menja...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: HIDAYATUS SHOLICHAH
Format: Theses and Dissertations NonPeerReviewed
Language:Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Published: 2020
Subjects:
Online Access:http://repository.unair.ac.id/96754/1/HALAMAN%20DEPAN.pdf
http://repository.unair.ac.id/96754/2/ABSTRAK%20.pdf
http://repository.unair.ac.id/96754/3/DAFTAR%20ISI%20.pdf
http://repository.unair.ac.id/96754/4/BAB%20I%20PENDAHULUAN%20.pdf
http://repository.unair.ac.id/96754/5/BAB%20II%20GAMBARAN%20UMUM%20LOKASI%20PENELITIAN%20.pdf
http://repository.unair.ac.id/96754/6/BAB%20III%20KEGIATAN%20PARA%20MIGRAN%20BERJUALAN%20KELILING%20.pdf
http://repository.unair.ac.id/96754/7/BAB%20IV%20KESIMPULAN%20.pdf
http://repository.unair.ac.id/96754/8/DAFTAR%20PUSTAKA%20.pdf
http://repository.unair.ac.id/96754/9/LAMPIRAN%20.pdf
http://repository.unair.ac.id/96754/
http://lib.unair.ac.id
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Institution: Universitas Airlangga
Language: Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Description
Summary:Masyarakat pedesaan saat ini banyak yang melakukan migrasi ke luar kota atau pergi merantau ke desa lain. Hal ini dilakukan karena masyarakat ingin mencari pekerjaan yang mereka inginkan. Salah satu jalan alternatif yang mereka pilih yaitu dengan menjadi seorang pedagang keliling, karena untuk menjadi seorang pedagang keliling tidak membutuhkan banyak keahlian. Untuk itu peneliti tertarik melakukan penelitian dengan rumusan masalah yaitu, yang pertama mengetahui faktor yang mendorong masyarakat asal Brebes pergi bermigrasi dan bekerja sebagai penjual jajanan keliling. Kemudian kedua pola kerja yang dilakukan oleh pedagang tersebut dalam setiap harinya. Dan yang ketiga adaptasi dari para pedagang yang melakukan perantauan untuk mencari pendapatan yang lebih serta pengalaman baru di desa perantauan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metode kualitatif, yang dilakukan dengan cara observasi dan wawancara secara langsung dengan 5 informan. Penelitian ini dianalisis menggunakan konsep pilihan rasional dan teori migrasi Everett S Lee. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa alasan masyarakat melakukan perantauan adalah untuk mencari penghidupan yang lebih baik serta mencari pengalaman yang baru di tempat perantauan. Selain itu, masyarakat juga harus beradaptasi dengan kehidupan yang ada di tempat perantauan. Dengan menjadi penjual jajanan keliling, masyarakat Brebes dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari serta dapat mencukupi kebutuhan keluarganya di kampung halaman.