Perbandingan Kekerasan, Struktur Mikro Dan Komposisi Kimia bantalan Bola produk Jepang Dan Cina
Kualitas sebuah produk dapat dibandingkan dengan produk yang telah dikenal cukup lama, agar langsung diketahui posisi kualitasnya. Dalam hal ini dipilih produk Jepang tnerk X sebagai pembanding atau standar. Komponen sepeda motor sangat banyak, kali ini dipilih komponen yang dirasa sering bermasalah...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Article NonPeerReviewed |
Published: |
[Yogyakarta] : Universitas Gadjah Mada
2004
|
Subjects: | |
Online Access: | https://repository.ugm.ac.id/23117/ http://i-lib.ugm.ac.id/jurnal/download.php?dataId=6056 |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Institution: | Universitas Gadjah Mada |
Summary: | Kualitas sebuah produk dapat dibandingkan dengan produk yang telah dikenal cukup lama, agar langsung diketahui posisi kualitasnya. Dalam hal ini dipilih produk Jepang tnerk X sebagai pembanding atau standar. Komponen sepeda motor sangat banyak, kali ini dipilih komponen yang dirasa sering bermasalah atau rusak lebih cepat, yaitu bantalan bola dari motor China merk Y. Jenis pengujian yang dilakukan adalah kekerasan, struktur mikro, dan komposisi kimia. Hasilnya menunjukkan bahwa outer dan inner ring merk Y lebih lunak dari merk X, tetapi bola bola baja yang berada diantara inner dan outer ring ternyata lebih keras merk Y. Dari struktur mikro terlihat bahwa kristal ring dalam maupun luar dari produk Y terlihat jauh lebih besar dari produk X, jadi wajar bila lebih lunak, sedangkan untuk bola sulit dibedakan struktur mikronya, karena hampir sama. Hasil penelitian ini sebetulnya belum bisa mewakili seluruh komponen, karena baru satu yang diuji apalagi menanggung lain merk, sesama dari China. Selain itu besar kemungkinan adanya fluktuasi kualitas dari merk yang sama. Namun demikian paling tidak kita sudah harus mengurangi cemohan terhadap pendatang baru. Demikian pula nanti sewaktu Indonesia sudah mengeluarkan produk motor sendiri, yang diharapkan lebih baik.
Kata kunci: bantalan bola, kekerasan mikro Vickers, struktur mikro |
---|