Karakteristik Fisik Dan Aktifitas Antioksidan Sabun Mandi Cair Dengan Konsentrasi Berbeda Ekstrak Kasar β-Karoten Dari Gracilaria sp

Gracilaria sp. merupakan rumput laut yang masuk dalam kategori rumput laut yang memiliki nilai ekonomi cukup tinggi sehingga menjadi salah satu komoditas ekspor indonesia. Potensi penggunaan rumput laut Gracilaria sp. dalam bidang industri pangan sangat besar. Selain sebagai sumber pangan fungsional...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Mochammad Masruri Ircham, '-
Format: Theses and Dissertations NonPeerReviewed
Language:Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Published: 2021
Subjects:
Online Access:https://repository.unair.ac.id/112198/1/1%20HALAMAN%20DEPAN.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/2/2%20RINGKASAN.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/3/3%20DAFTAR%20ISI.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/4/4%20PENDAHULUAN.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/5/5%20TINJAUAN%20PUSTAKA.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/6/6%20KERANGKA%20KONSEPTUAL.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/7/7%20METODOLOGI%20PENELITIAN.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/8/8%20HASIL%20DAN%20PEMBAHASAN.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/9/9%20KESIMPULAN%20DAN%20SARAN.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/10/10%20DAFTAR%20PUSTAKA.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/11/11%20LAMPIRAN.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/12/KESEDIAAN%20PUBLIKASI.pdf
https://repository.unair.ac.id/112198/
http://www.lib.unair.ac.id
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Institution: Universitas Airlangga
Language: Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Indonesian
Description
Summary:Gracilaria sp. merupakan rumput laut yang masuk dalam kategori rumput laut yang memiliki nilai ekonomi cukup tinggi sehingga menjadi salah satu komoditas ekspor indonesia. Potensi penggunaan rumput laut Gracilaria sp. dalam bidang industri pangan sangat besar. Selain sebagai sumber pangan fungsional, rumput laut jenis Gracilaria sp. memiliki sumber antioksidan yang berasal dari senyawa terpenoid salah satunya β-Karoten. Pengaplikasian senyawa antioksidan alami belum banyak dilakukan dalam industri kosmetik dan kesehatan terutama sabun mandi untuk kulit. Antioksidan yang sering digunakan dalam sabun mandi adalah jenis antioksidan sintetis (BHT). Penggunaan BHT sebagai antioksidan sintetis dinilai kurang aman bagi kulit karena dapat menyebabkan iritasi kulit. Senyawa antioksidan alami lebih direkomendasikan penggunaannya karena memiliki tingkat keamanan yang lebih baik dibandingkan antioksidan sintetik dalam bidang kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh substitusi BHT dengan ekstrak kasar β-Karoten Gracilaria sp. terhadap karakteristik fisik sabun mandi cair dan mengetahui konsentrasi ekstrak kasar β-Karoten Gracilaria sp. yang optimal dalam formulasi sabun mandi cair. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 3 perlakuan yaitu P1 (Penambahan Ekstrak Kasar β-karoten Gracilaria sp. 0 g dan BHT 1g), P2 (Penambahan Ekstrak Kasar β-karoten Gracilaria sp. 0,5g dan BHT 0,5g), P3 (Penambahan Ekstrak kasar β-karoten Gracilaria sp. 1 g dan BHT 0g) dengan masing-masing 6 ulangan. Parameter uji yang diamati adalah Stabilitas busa, viskositas,pH, stabilitas fisik, hedonik, dan aktivitas antioksidan. Data yang diperoleh dianalisis statistik menggunakan uji Analysis of Variance (ANOVA) dan dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan sedangkan untuk uji hedonik dianalisis statistik menggunakan Uji Kruskal-Wallis dan dilanjutkan dengan uji lanjut Mann-Whitney. Hasil penelitian menunjukkan bahwa substitusi BHT dengan β-Karoten pada sabun mandi cair tidak berpengaruh nyata (p>0,05) terhadap karakteristik fisik (Stabilitas busa, stabilitas fisik, dan viskositas) sabun mandi cair, sedangkan pada parameter pH berpengaruh nyata (p<0,05) terhadap karakteristik fisik sabun mandi cair.