Pengaruh Konflik Peran Terhadap Stress Kerja Melalui Mediasi Ketidakpastian dan Kepuasan Kerja Karyawan Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Sidoarjo

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konflik peran terhadap stres kerja dengan menggunakan mediasi ketidakpastian dan kepuasan kerja. Adapun rumusan masalah yang diteliti adalah (1) Apakah konflik peran berpengaruh terhadap stres kerja karyawan, (2) Apakah konflik peran berpengaruh ter...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Mohammad Anung Edy Nugroho, 041141002
Format: Theses and Dissertations NonPeerReviewed
Language:Indonesian
Indonesian
Published: 2013
Subjects:
Online Access:http://repository.unair.ac.id/38425/1/gdlhub-gdl-s2-2013-nugrohomoh-28840-5.abst-i.pdf
http://repository.unair.ac.id/38425/2/gdlhub-gdl-s2-2013-nugrohomoh-28840-fulli.pdf
http://repository.unair.ac.id/38425/
http://lib.unair.ac.id
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Institution: Universitas Airlangga
Language: Indonesian
Indonesian
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konflik peran terhadap stres kerja dengan menggunakan mediasi ketidakpastian dan kepuasan kerja. Adapun rumusan masalah yang diteliti adalah (1) Apakah konflik peran berpengaruh terhadap stres kerja karyawan, (2) Apakah konflik peran berpengaruh terhadap ketidakpastian karyawan, (3) Apakah ketidakpastian berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan, (4) Apakah kepuasan kerja berpengaruh terhadap stres kerja karyawan, (5) Apakah konflik peran berpengaruh terhadap stress kerja melalui ketidakpastian dan kepuasan kerja. Obyek penelitian adalah PT. Bank Rakyat Indonesia Kantor Cabang Sidoarjo. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan variabel penelitian : Konflik Peran (X), Ketidakpastian (Z1), Kepuasan Kerja (Z2) dan Stres Kerja (Y). Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan cara menggunakan metode sensus yaitu seluruh populasi dijadikan sampel. Sampel penelitian adalah seluruh karyawan Bank BRI Kantor Cabang Sidoarjo sebanyak 63 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner yang di sebarkan kepada responden yang menjadi sampel penelitian. Metode analisis data yang digunakan untuk menjawab tujuan penelitian adalah menggunakan Path Analysis. Hasil analisis menunjukkan bahwa (1) Konflik peran berpengaruh positif dan signifikan terhadap stres kerja, (2) Konflik peran berpengaruh positif dan signifikan terhadap ketidakpastian, (3) Ketidakpastian berpengaruh negatif dan signifkan terhadap kepuasan kerja, (4) Kepuasan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap stres kerja, (5) Variabel ketidakpastian dan kepuasan kerja tidak dapat mengintervening pengaruh konflik peran terhadap stress kerja. Kesimpulan yang didapat adalah hipotesis pertama sampai hipotesis ke empat yang diajukan ternyata semuanya mendukung. Hal ini mengindikasikan bahwa konflik peran dapat berpengaruh langsung terhadap stres kerja dan berpengaruh tidak langsung melalui ketidakpastian serta kepuasan kerja.